Imun Tangguh, Fastabiqul Khairat Vaksinasi Covid-19 Bersama Puskesmas Juanda

 Imun Tangguh, Fastabiqul Khairat Vaksinasi  Covid-19 Bersama Puskesmas Juanda

SD.SEKOLAHFASTKHAIR.SCH.ID, SAMARINDA- setelah ditunjuk sebagai Sekolah Tangguh Covid-19, Sekolah Fastabiqul Khairat bekerja sama dengan Puskesmas Juanda melakukan Vaksinasi Covid-19 masal tahap pertama untuk para guru dan karyawan yang digelar 2 hari, yaitu jumat dan sabtu ini (16-17/04/2021) di area food court Sekolah Dasar pada Kampus 1 Sekolah Fastabiqul Khairat.

Sejumlah Peserta Vaksinasi Covid-19 Tahap pertama yang di gelar di area food court gedung sd fastabiqul khairat samarinda

Sejumlah kurang lebih 150 peserta vaksinasi dari unit PG TK SD SMP dan SMA Fastabiqul Khairat melakukan pendaftaran dan screening kesehatan terlebih dahulu untuk mendeteksi efektifitas vaksinasi sebelum melakukan injeksi vaksin ke dalam tubuh mereka, apabila kondisi tubuh kurang memenuhi standar, prosesi vaksinasi akan ditunda dikemudian harinya di saat kondisi yang sudah lebih baik lagi.

prosesi screening kesehatan sebelum dilanjutkan ke proses injeksi vaksinasi
prosesi screening kesehatan sebelum dilanjutkan ke proses injeksi vaksinasi

Proses Injeksi dilakukan oleh tenaga kesehatan Puskesmas Juanda menggunakan vaksin SINOVAC. Setelah proses injeksi vaksin, para peserta dilanjutkan untuk menunggu hasil sertifikat vaksinasi yang nantinya diberikan melalui gawai para peserta, serta mereka juga menerima kartu bukti vaksin tahap pertama.

proses injeksi vaksin / imunisasi

Nantinya vaksinasi kedua akan dilakukan pada 7 Mei 2021. Dengan diadakannya proses vaksinasi ini imunitas Guru dan Karyawan sekolah Fastabiqul Khairat menjadi lebih tangguh untuk menangkal Covid-19 nantinya, Sehingga mendukung secara optimal prosesi pembelajaran tatap muka dilingkungan sekolah ditengah program Sekolah Tangguh Covid-19.

peserta usai di vaksinasi dengan ceria berfoto di area photobooth untuk mereka share ke sosial media mereka

Terima Kasih Sebesar-besarnya kami ucapkan kepada Pemerintah Kota Samarinda tentunya Walikota Samarinda, Dinas Kesehatan Kota Samarinda, Dinas Pendidikan Kota Samarinda dan Puskesmas Juanda yang sudah mengadakan vaksinasi Covid-19 massal untuk mensukseskan berlangsung nya program Sekolah Tangguh Covid-19 di Sekolah Fastabiqul Khairat Samarinda. Besar Harapan kami, Program Vaksinasi Covid-19 masal ini kedepan berjalan dengan lancar sukses sehingga masyarakat samarinda menjadi semakin lebih tangguh ditengah situasi pandemi yang sedang melanda.

(Pras/FK/17.06.171)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Alert: Content is protected !!